GEDANGAN JUARA
Alhamdu lillah tidak lupa kita ucapkan sebagai syukur kita kepada Allah
Swt, karena dengan kehendakNya santri Miftahut Thullab Gedangan Daleman
Kedungdung Sampang lagi-lagi meraih prestasi cemerlang dalam ajang perlombaan. Tepatnya,
dalam program lomba tahunan yang diberi nama KSM (Kompetensi Sains Madrasah), Ach.
Hafidz mampu finish sebagai juara ke 2 pada cabang lomba Bahasa Arab. Begitu
juga Zainal Arifin memperoleh ranking ke 2 dalam cabang lomba Matematika.
Sementara Nurul Imamah ada di urutan ke 3 dalam cabang lomba Biologi.
Perlu
diketahui bahwa pada sebenarnya terdapat kesamaan nilai antara Ach. Hafidz yang
dinobatkan sebagai juara ke 2 dengan peraih juara ke 1 yang diberikan kepada
siswi yang bernama Munauwarotus Sa'diyah, namun karena Miftahut
Thullab Gedangan sebagai tuan rumah dalam pelaksanaan lomba ini, maka mengalah
adalah sesuatu yang logis. Kesamaan nilai itu juga terjadi pada juara ke 3 dan peraih
nilai ke 4, dimana peraih nilai ke 4 ini jatuh pada santri Miftahut Thullab Gedangan
yang bernama Ainun Nafila, namun lagi-lagi karena mengalah, maka juara ke 3
tidak ada di tangan kita.
GEDANGAN JUARA
Alhamdulillah adalah
kata awal yang perlu kita ucapkan, karena dengan kuasaNya, Ach. Syarifuddin (Joko) bin Munakib
mampu mengukir prestasi ke 3 Se-Sampang tingkat Ulyâ dalam ajang
Musabaqoh Qira’atul Kutub (MQK) al-Mulamma’ Syarh al-Luma’ fi Ushul Fiqih karya
KH. Sahal Mahfudz dan Moh. Alvin Hadi bin Dhoifi meraih juara ke 2 Se-Sampang tingkat
wusthâ dalam Musabaqoh Qira’atul Kutub (MQK) Ta’limul Muta’allim karya
Syaikh al-Zarnuji yang diselenggarakan di Kantor Kementerian Agama Sampang
tahun 2016-2017 M.
Mereka sangat
layak mendapat apresiasi yang tinggi karena sekalipun waktu yang diberikan
untuk belajar hanya sekitar 1 minggu, namun dengan kegigihan dan semangat
juangnya, mereka mampu menunjukkan prestasi yang gemilang. Tidak hanya mampu membaca
ta’birnya dengan baik dan menjaga intonasi dengan tepat, tapi juga bisa
menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan oleh tim juri, baik seputar muradiyah
maupun nahwiyyah, baik pengulasannya maupun kesimpulannya. Dahsyatnya
lagi, kitab yang harus dipelajari ini tidak diberi batas tertentu sehingga
harus dipahami dari awal sampai akhir.
GEDANGAN JUARA
Alhamdulillah, atas idzin
Alla Swt, Muhammad Dahlan bin Ach. Rido’i Gading Daleman mendapat juara ke 1
dalam Musabaqah Antarmurid Madrasah (Musamma) cabang lomba Muhafadzah Shorrof yang
diadakan oleh Pondok Pesantren Sidogiri Pasuruan. Muhammad Dahlan bisa dibilang
kecil-kecil cabe rawet karena postur tubuh yang kecil mampu menunjukkan
kualitas hafalan yang baik, mengalahkan beberapa peserta yang lebih besar
darinya. Salut buat Muhammad Dahlan, semoga terus berkembang menjadi jagoan
Miftahut Thullab Gedangan. Amin ….
0 komentar:
Posting Komentar